3 Mei 2014

Cara Kerja SEO (Search Engine Optimazion) Blogger

Cara Kerja SEO (Search Engine Optimazion) Blogger

Pemahaman yang diperlukan untuk blogger adalah bagaimana cara seo bekerja atau bisa dibilang step by step sehingga muncul di SERP (Search Engine Result Page).
 Ada beberapa langkah kerja mesin pencari sebelum menampilkan deretan situs/web dalam pencariannya. Berikut diantaranya :

Perayapan

Perayapan atau sering dikatakan Crawling adalah proses dimana mesin pencari mengambil semua halaman situs/web. Mesin pencari merayapi setiap halaman situs yang ada menggunakan sebuah program yang disebut crwaler/spider. Masing-masing mesin pencari memiliki program sendiri yang disebut 'bot'. Google mislanya mempunyai Googlebot, dan Bing mempunyai Bingbot. Kita bisa berkomunikasi dengan crawler tersebut dengan mengolah program robots.txt pada blog.

Index

Setelah mesi pencari merayapi semua situs dan menyimpannya didala sebuah database yang sangat besar, dan bisa diambil kapan saja. Proses mengindex adalah mengidentifikasi kata-kata atau ungkapan yang sesuai dengan halaman situs. Dalam proses inilah pentingnya penggunaan kata kunci dan niche blog.

Pengolahan

Saat kita mengetikkan kata kunci, mesin pencari mengolahnya dengan mencocokkan frasa tersebut dengan halaman yang sesuai dalam database situs. Semakin besar persentase kecocokan kata kunci, maka semakin besar pula kesempatan untuk tampil dalam hasil pencarian.

Relevansi

Ketika dalam suatu pengetikan kata kunci ditemukan beberapa halaman yang memiliki kecocokan dengan kata kunci tersebut, tugas mesin pencari selanjutnya adalah menghitung relevansi/kecocokan dari setiap halaman tersebut, pada proses ini, backlink juga sedikit banyak mempengaruhi kekuatan halaman situs.

Menampilkan Hasil

Proses ini tidak lebih hanya menampilkan hasilnya saja.

Sebagai blogger, pusatkan kegiatan SEO pada proses index, pengolahan dan relevansi. Namun, cara kerja diatas tidak selamanya dapat kita pahami. Mengapa? karena masing-masing mesin pencari selalu merubah cara kerja pencariannya atau biasa disebut update algoritma. Ikutilah selalu perkembangan algoritma dari search engine agar tetap bisa mengikuti keinginan dari search engine itu sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar

Terima kasih atas kunjungan Anda

Saya Bukan blogger sukses dan bukan ahli SEO.
Saya sedang meneliti dan mencoba berbagi tips, trik, dan cara tentang seo dan blog dan yang berhubungan dengan hal tersebut.
Jika ada kesalahan informasi dalam konten, mohon sampaikan agar secepatnya saya perbaiki.
Beberapa artikel mengenai makalah, laporan, pascal merupakan curhatan dari tugas kuliah saya dahulu.
Copyright 2014, Rezkyjoe. Designed By Seo Blogger Templates